Friday, April 10, 2015

Pindad Komodo, Mobil Lapis Baja Asli Indonesia

pindad komodo
Pindad Komodo untuk Polri
Pindad Komodo, mobil buatan Pindad ini adalah salah satu mobil nasional Indonesia. Berbeda dengan mobil nasional lain yang dijual untuk sipil, Pindad Komodo khusus diproduksi untuk keperluan militer dan keamanan. Di Indonesia, Pindad Komodo cuma dipakai dua institusi, yaitu TNI dan Polri. Boleh dibilang, Pindad Komodo adalah mobil nasional yang paling sukses Mobil ini pun dijuluki Humvee Indonesia. Humvee sendiri adalah mobil lapis baja buatan Amerika Serikat (AS).

Pemberian Komodo itu diberikan oleh salah satu Presiden Indonesia, Bapak Susilo Bambang Yudhoyono. Beliau memberikan nama itu di Hari Pahlawan, 10 November 2012, yang terinspirasi dari komodo, binatang
asli Indonesia.
pindad komodo
Komodo
Pindad Komodo dibuat atas permintaan beliau sendiri. Presiden Indonesia pertama yang dipilih langsung oleh rakyat ini terinspirasi dari Renault Sherpa, mobil lapis baja buatan Perancis yang juga dipakai oleh TNI dan Polri.

Pindad Komodo difungsikan sebagai kendaraan taktis yang mampu menempuh segala medan. Mulai dari jalan aspal mulus sampai medan perbukitan yang berat. Sesuai dengan namanya, komodo yang merupakan binatang yang tangguh dan perkasa. Agar kuat menempuh berbagai macam medan, Pindad Komodo ditunjang dengan mesin turbo diesel intercooler 5.200 cc bertenaga 215 PS pada 2.500 rpm.

Karena kendaraan ini dipakai untuk keperluan tentara dan kepolisian, maka bodinya pun berbeda dengan bodi kendaraan buat keperluan sipil. Bodi Pindad Komodo dibuat dari bahan anti peluru yang mampu menahan peluru berukuran 7,62 mm. Kacanya pun dibuat tahan peluru.

Pindad Komodo dapat dirancang buat macam-macam keperluan. Karena itu ada berbagai macam varian. Mulai dari varian intai, pengangkut pasukan, komando, pengangkut rudal, dan varian khusus seperti ambulans.

No comments:

Post a Comment